Merek Motor Yang Sering Dijadikan Sepeda Motor Drag

pixabay.com

Sepeda drag atau yang lebih dikenal dengan istilah drag bike merupakan perlombaan mengendarai sepeda motor dengan kecepatan yang tinggi namun dilakukan dalam sebuah lintasa pacu aspal tertutup.

Biasanya lintasan pacunya ini berupa lintasa dengan jalur yang lurus, serta lintasan dengan memiliki panjang yang sama. Untuk perlombaannya sendiri, antara garis start hingga garis finish memiliki panjang 201 meter dengan lebar lintasan pacu minimal 4 meter pada tiap jalurnya, sedangkan untuk panjang lintasan pengereman memiliki panjang 201 meter juga.

Pagar pembatas antara penonton dengan lokasi perlombaan harus tertutup rapat dengan jarak minimal 1,5 meter dari bagian tepi jalur.  Untuk bagian belakang garis start ini wajib disediakan daerah yang digunakan untuk persiapan para peserta dengan panjang minimal 10 meter.

Untuk sepeda motor sendiri yang digunakan untuk drag bike ini sebenarnya sangat beragam, kita bahkan bisa membuatnya sendiri dengan cara memodifikasi dari sepeda motor bekas kemudian di tambahi atau dilengkapi dengan peralatan lainnya.

Merek Motor Yang Sering Dijadikan Sepeda Motor Drag

Daftar sepeda motor yang sering dimodifikasi kemudian digunakan untuk drag bike diantaranya yaitu:

Yamaha Mio

Meskipun ukuranngya yang terbilang mungil ternyata Yamaha Mio ini bagi sebagian orang diminati untuk digunakan dalam drag bike lho. Yamaha Mio dibanderol dengan harga 5-6 jutaan saja.

Kawasaki Ninja 150R

Motor ini mempunyai kecapatan yang sangat kencang sehingga sering digunakan untuk drag bike. Untuk harganya sendiri, Kawasaki Ninja 150R ini dibanderol dengan harga 10 – 20 juta.

Yamaha Jupiter MX 135 LC

Motor Yamaha Jupiter MX 135 LC ini mempunyai mesin karburator 135 cc, hal inilah yang mendasari para pemain untuk memilih motor ini sebagai pilihan karena mudah untuk di modifikasi. Untuk harga sendiri Yamaha Jupiter MX 135 LC ini dibanderol dengan harga 5 – 8 jutaan.

Jika kita melihat secara sekilas sebenarnya sepeda motor yang sudah digunakan untuk keperluan drag bike ini sangat tidak layak jika digunakan untuk keperluan sehari hari, ya memang sepeda motor jenis ini lebih cocok untuk digunakan di area perlombaan saja.